Investival 2018 Hadir di Kota Bekasi

Dalam rangka meningkatkan minat investasi di pasar modal dan menggenjot pertumbuhan investor lokal, self-regulatory organization (SRO) yang terdiri dari PT Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI), dan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) kembali menyelenggarakan salah satu festival investasi terbesar di Indonesia bertajuk Indonesia Investment Festival (Investival) 2018 dengan mengusung tema “Investing is EASY”. Acara tahunan yang dijadwalkan selama tiga hari ditargetkan mampu menyedot hingga 6.000 pengunjung.

Dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin menjelaskan, Investival merupakan program sosialisasi dan edukasi yang juga didukung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan tujuan membangun tingkat kesadaran dan ketertarikan masyarakat umum mengenai pasar modal dan investasi di pasar modal. Selain itu, Investival juga bertujuan memberikan edukasi mengenai pasar modal, sehingga tertanam kebutuhan untuk berinvestasi di pasar modal, serta menambah jumlah investor baru dan pada akhirnya dapat meningkatkan jumlah investor aktif di BEI.

Expo Investival 2018 yang digelar di Bekasi karena kota Bekasi selain jumlah penduduk yang tinggi juga kota Bekasi tercatat sebagai kota dengan jumlah investor terbanyak kedua di provinsi Jawa Barat yang dapat menggambarkan ketertarikan masyarakat secara umum terhadap investasi. Nantinya Investival 2018 juga akan diselenggarakan selama Oktober 2018 di kota-kota lainnya di Indonesia, sejalan dengan bulan inklusi keuangan yang dicanangkan oleh OJK.

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…