UNTR Beri Pinjaman Anak Usaha US$ 30 Juta

Dukung pengembangan bisnis anak usaha, PT United Tractors Tbk (UNTR) mengucurkan pinjaman sebanyak US$ 30 juta, kepada anak usahanya PT United Tractors Pandu Engineering (UTE). Sara K Loebis, Sekretaris Perusahaan UNTR dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin mengatakan, pinjaman tersebut akan digunakan UTE untuk modal kerja dan transaksi ini telah dilakukan pada 26 September 2018.

Dalam transaksi disebutkan, bunga pinjaman sebesar 1% JIBOR apabila pinjaman dalam jumlah rupiah. Sedangkan JIBOR 0,5% diberikan jika pinjaman dalam bentuk dollar AS. Adapun sifat pinjaman adalah berulang atau revolving. UNTR yang memiliki 99,9% saham UTE mengatakan, pinjaman ke anak usaha ini lebih menguntungkan. "Ini akan lebih menguntungkan, dibandingkan menyimpan dana kasnya di bank, dengan rate deposito bank saat ini," imbuh Sara.

Dewan direksi dan komisaris UNTR menyatakan bahwa seluruh informasi telah disampaikan. Ditegaskan pula, bahwa transaksi tersebut bukan merupakan transaksi benturan kepentingan, sebagaimana dimaksud dalam peraturan Bapepam-LK Nomor: IX.E.1, karenanya tidak memerlukan persetujuan pemegang saham independen. “Transaksi ini juga bukan transaksi material, karena nilai pinjaman tidak memenuhi threshold yang ditetapkan dalam peraturan IX.E.2 (mengenai transaksi material dan perubahan kegiatan usaha)," jelasnya.

Dengan demikian, transaksi tersebut hanya transaksi afiliasi yang membutuhkan pelaporan kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagaimana diatur dalam peraturan IX.E.1.

BERITA TERKAIT

Hyundai Capital Akuisisi Paramitra Multifinance

Hyundai Capital Inc resmi menjadi pemegang saham pengendali (PSP) perusahaan pembiayaan PT Paramitra Multifinance setelah membeli 300 juta lembar saham…

Telkomsel Catat Trafik Internet Naik 12,87%

Sepanjang Ramadan dan Indulfitri 1445 H kemarin, Telkomsel mencatatkan peningkatan trafik internet mencapai 12.87% dibandingkan hari biasa 2024 atau 15.08%…

META Perpanjang Masa Tender Offer

Aksi korporasi PT Nusantara Infrastructure Tbk. (META) melakukan tender offer untuk memuluskan rencana go private kembali molor. Hal ini seiring…

BERITA LAINNYA DI

Hyundai Capital Akuisisi Paramitra Multifinance

Hyundai Capital Inc resmi menjadi pemegang saham pengendali (PSP) perusahaan pembiayaan PT Paramitra Multifinance setelah membeli 300 juta lembar saham…

Telkomsel Catat Trafik Internet Naik 12,87%

Sepanjang Ramadan dan Indulfitri 1445 H kemarin, Telkomsel mencatatkan peningkatan trafik internet mencapai 12.87% dibandingkan hari biasa 2024 atau 15.08%…

META Perpanjang Masa Tender Offer

Aksi korporasi PT Nusantara Infrastructure Tbk. (META) melakukan tender offer untuk memuluskan rencana go private kembali molor. Hal ini seiring…