Disperindag Kabupaten Bogor Bantu Tingkatkan Pemasaran IKM

Disperindag Kabupaten Bogor Bantu Tingkatkan Pemasaran IKM

NERACA

Bogor - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Bogor, Jawa Barat berupaya memasarkan produk-produk Industri kecil, dan menengah (IKM) untuk masuk ke sejumlah ritel dengan meningkatkan kapasitas pelaku IKM melalui perizinan maupun pelatihan produksi, dan pengemasan.

Kepala Disperindag Kabupaten Bogor, Dace Supriadi mengatakan, banyak pelaku IKM yang kesulitan memasarkan produknya ke ritel seperti minimarket."Syarat masuk ritel itu rigit (ketat), jadi banyak IKM kita kesulitan memasarkan produknya masuk minimarket," kata dia di Bogor, dikutip dari antara, kemarin.

Dace mengatakan, ada sekitar 1.300 ritel di wilayah Kabupaten Bogor. Dalam pengajuan izin pendirian ritel, pihak ritel bersedia untuk menampung produk IKM masuk ke minimarket."Sudah jadi persyaratan pendirian ritel harus bermitra dengan IKM," ujar Dace.

Tetapi, fakta di lapangan, lanjut dia, ritel memberlakukan persyaratan yang ketat sehingga IKM kesulitan masuk.

Sementara itu, kebanyakan IKM baru merintis usahanya, dengan modal seadanya. Menurut Dace, keberadaan ritel di wilayah Kabupaten Bogor belum memberikan kontribusi terutama dalam membantu pemasaran IKM."Untuk tenaga kerja mungkin sudah, tapi berbicara bermitra, mereka bermitra dengan UKM seperti tukang baso, gorengan, berjualan di depan, tetapi ternyata mereka sewa lahan," kata mantan Kasatpol PP Kabupaten Bogor ini.

Untuk itu Dace berharap keberadaan ritel mau membantu IKM dalam memasarkan produknya masuk ke gerai-gerai minimarket, dengan persyaratan yang tidak memberatkan IKM. Menurut dia, beberapa persyarataan yang memberatkan IKM seperti perizinan, memiliki PIRT, dan kemasan yang harus menarik.

Ia menyebutkan, terdapat 1.400 IKM yang terdaftar di Disperindag Kabupaten Bogor, dari jumlah tersebut, baru sekitar 20 persen yang mengantongi izin. Salah satu strategi untuk memasarkan produk IKM, melalui program e-SMART IKM dari Dirjen IKM Kementerian Perindustrian. Ant

BERITA TERKAIT

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…