Lippo Cikarang Raih Indonesia Properti Award 2018

PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) melalui proyek residensial 'The Patio' meraih penghargaan Properti Indonesia Award 2018 untuk kategori 'The Prospective Housing Concept in Cikarang'. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Kata Presiden Direktur LPCK, Simon Subiyanto, dengan raihan penghargaan tersebut, perseroan membuktikan komitmennya untuk terus berinovasi menghasilkan produk terbaik,”Penghargaan ini akan memotivasi kami untuk mengembangkan bisnis yang lebih baik lagi kedepan,”ujarnya.

Simon menambahkan bahwa Meikarta sebagai kota dengan berbagai fasilitas terlengkap akan terus menjadi fokus pengembangan perseroan kedepan. Adapun Properti Indonesia Award 2018 merupakan penghargaan kesembilan yang diterima emiten Bursa Efek Indonesia berkode saham LPCK ini di tahun 2018.

LPCK merupakan pengembang kawasan perkotaan dengan luas area sekitar 3.400 hektar, dimana industri sebagai basis ekonomi yang kuat. Perseroan telah berhasil membangun lebih dari 17.192 hunian, dengan populasi 51.250 orang dan 500.500 orang yang bekerja setiap hari di sekitar 1.200 perusahaan manufaktur yang tersebar di kawasan industri Lippo Cikarang.

BERITA TERKAIT

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…