Bidik Dana IPO Rp 30 Miliar - Trimuda Tetapkan Harga Rp 150 Persaham

NERACA

Jakarta - Perusahaan yang bergerak di bidang kargo dan logistik PT Trimuda Nuansa Citra berencana untuk menjual saham ke publik melalui penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO). Dalam aksi korporasinya, perusahaan mematok harga penawaran saham sebesar Rp150 per lembar dari harga kisaran sebelumnya Rp140-Rp160 per lembar.

Dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin, perseroan melepas sebanyak 200 juta lembar saham sehingga dana yang bisa diraup mencapai Rp30 miliar. Masa penawaran umum dilakukan pada 22 dan 25 Juni 2018 dengan pencatatan di BEI pada 28 Juni 2018 dengan kode perdagangan TNCA. Penjamin pelakasana emisi adalah PT Jasa utama Capital Sekuritas.

Nantinya, sebesar 71,88% dana perolehan IPO tersebut akan digunakan Perseroan untuk membayar kekurangan harga akuisisi lahan. Perseroan berencana menggunakan lahan 1,7 hektare tersebut untuk membangun gudang penyimpanan. Sekadar informasi, Perseroan bakal membangun warehouse di Karawang dikarenakan di sana banyak sentra bisnis yang membutuhkan tempat penyimpanan. Total dana akuisisi lahan sebesar Rp25 miliar dan sudah dibayarkan Rp7 miliar. Kekurangan sebesar Rp18 miliar akan diambil dari dana IPO ini.

BERITA TERKAIT

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…